sekarang dimana-mana lagi demam batu lho, ga tua ga muda, tapi memang tidak bisa di pungkiri juga kalau ternyata, banyak juga batu akik atau gemstone asli indonesia yang tidak kalah menawan dibandingkan dengan gemstone lainnya.
Konfrensi Asia Afrika kali ini akan memberikan souvenir berupa batu PANCAWARNA dari GARUT lho! Batu Pancawarna Garut ini menjadi salah satu souvenir untuk kepala negara yang hadir di peringatan akbar ini. Batu mulia ini dibentuk menjadi liontin dan dilengkapi dengan aksesoris lainnya agar terlihat lebih menarik.
batu ini merupakan sumbangan dari Boss batu akik Garut yaitu Yudi Nugraha yang juga merupakan Ketua Koperasi Lasminingrat Gemstone. Hal ini sebagai salah satu perwujudan partisipasi warga Garut dalam menyukseskan peringatan KAA
"ini diproses selama 10 hari" jelas Yudi
yudi menyerahkan liontin ini kepada istri Wali Kota bandung yaitu Athalia Ridwan Kamil pada hari rabu lalu (22/04/2015)
batu ini juga sudah dilengkapi dengan sertifikat dan juga bingkai dari perak dan tali koboi dari kulit domba garut.
No comments:
Post a Comment